Sebenarnya pengen nyoba macro photography dengan Sony NEX3, tapi karena belum dirilisnya macro lens yang khusus buat Sony NEX (E-mount lens) dan harga macro lens yang selangit, akhirnya untuk saat ini cukup mencoba dengan macro filter dulu. Meskipun ada beberapa pilihan lensa manual dari vendor-vendor lain yang bisa dipakai dengan menggunakan ring adapter, tetap saja cost yang dikeluarkan tidak sedikit. Alternatif lain yaitu menggunakan macro ring adapter, namun untuk saat ini saya cenderung untuk menggunakan macro filter karena alasan praktis.
Meskipun demikian, tetap saja ada kekurangan dari pemakaian macro filter ini, yaitu adanya penurunan kualitas gambar yang dicapture oleh sensor dikarenakan bertambahnya medium lensa yang digunakan. Sedangkan jika menggunakan macro ring adapter kulitas gambar tidak berubah tetapi banyaknya cahaya yang masuk ke sensor kamera akan berkurang karena cahaya yang seharusnya “jatuh” di sensor berkurang karena adanya space pada pemakaian macro ring adapter.
Setelah googling, akhirnya pilihan jatuh pada Marumi +10 dengan diameter disesuaikan dengan lensa standar bawaan NEX3 yaitu 49mm. Langsung eksekusi, faire d’achat sur internet, dan kiriman pun datangnya terlambat dikarenakan adanya masalah di sistem penjual dengan Paypal. Masalah muncul lagi ketika petugas pengantar colis tidak bisa masuk studio karena ada kode sekuriti di pintu masuk apartemen. Walhasil harus ngambil sendiri di kantor chronopost Vannes. Untung ada temen istri yang berbaik hati menemani jalan kaki yang cukup jauh melewati peternakan anjing, menyeberangi l’autoroute, dan melewati tanah rerumputan yang becek (what a great memories), merci mba Ika Ma Cherrie. Dan ini hasil sementara yang bisa dicapture sama NEX3+SEL 18-55mm, tanpa tripod, hmm.. not to bad :D
Picasa Web Album: Tes Marumi +10 on NEX3
Desc: Beberapa photo yang diambil dengan Sony NEX3 SEL 18-55mm+macro filter Marumi 10 dioptri
Location: Cliscouet, Vannes